Awas! Seprai Dan Selimut Mengganggu Kesehatan Keluarga Kita
Awas, Bahaya Seprai Mengintai Kesehatan Keluarga Kita !
Assalamualaikum buat blogger pembaca sekalian, kali ini kita akan berbicara mengenai Seprai. Berbicara mengenai seprai, kita semua menggunakannya sebagai penutup tempat tidur kita.
Seprai dengan segala fungsinya, sangat rentan diserang oleh hewan mikro, seperti kutu busuk yang dapat membahayakan kesehatan.
Jika kita memiliki kebiasaan jarang mencuci seprai maupun selimut yang kita pakai, dalam jangka waktu cukup lama bisa menjadikan seprai dan selimut kita menjadi tempat yang nyaman untuk kutu busuk. Kutu busuk (bed bugs) merupakan serangga yang suka menyelinap di seprai, serta sudut dan celah tempat tidur.
Gejalanya mungkin sobat dapat rasakan ketika bangun tidur, sobat merasakan gigitan kutu busuk setiap pagi. Hal ini kemungkinan besar karena kutu busuk bersarang di dalam kasur sobat. Untuk menghindari kutu busuk, sobat dapat mandi dahulu sebelum tidur. Sebagai saran, sobat bisa menyimak tips berikut ini untuk lebih lengkapnya :
1. Lepaskan seprai dan selimut dari tempat tidur. Hal ini juga berlaku jika sobat memiliki boneka atau barang lain di tempat tidur yang mudah untuk dihinggapi kutu busuk.
2. Cucilah barang - barang tersebut secara terpisah dengan air panas. Untuk setiap cucian, tambahkan sejumlah deterjen dan pemutih.
3. Pindahkan tempat tidur ke area terbuka (bawa keluar rumah atau terik matahari).
4. Bersihkan daerah bekas tempat tidur secara perlahan sampai benar-benar bersih.
5. Ambil pembersih anti bakteri (lysol, dll). Lap permukaan kasur dengan pembersih tadi. bersihkan juga sudut-sudut serta lipatan kasur.
6. Ambil hair dryer, nyalakan secara perlahan di atas seluruh area kasur dengan derajat panas setinggi mungkin. Tindakan ini akan menghanguskan kutu busuk dan larvanya. Jangan biarkan terlalu lama di area yang sama untuk menghindari kebakaran. Bila hair dyer tidak ada, sobat bisa mengganti dengan terik matahari dan angin. Pastikan bahan - bahan tadi benar - benar kering.
7. Untuk mencegah kutu busuk kembali ke tempat tidur, pastikan sobat mencuci bahan - bahan itu sekali seminggu dengan bersih.
Demikian postingan Awas, Bahaya Seprai Mengintai Kesehatan Kita ! Semoga dapat memberikan manfaat bagi sobat pembaca sekalian. Wassalamualaikum ...